Urutan Pemakaian Acnes Treatment Series yang Baik & Benar

BEREAL.ID Urutan Pemakaian Acnes Treatment Series yang Baik Benar

Jika kamu belum menemukan produk yang cocok, Acnes Treatment Series mungkin bisa jadi solusi yang tepat untuk mengatasi jerawat. Di artikel ini, akan dijelaskan urutan pemakaian Acnes Treatment Series untuk dapatkan kulit bersih dan sehat lagi.

Jerawat kerap muncul sebagai masalah kulit yang cukup mengganggu. Jika terus dibiarkan, akan mengganggu penampilan dan membuat tidak percaya diri.

Nah, untuk menjawab kegelisahanmu yang punya masalah jerawat membandel, brand Acnes memiliki rangkaian produk untuk membantu meringankan bahkan menghilangkan jerawat, yaitu Acnes Treatment Series.

Baca juga: Produk Acnes untuk Jerawat

Rangkaian Acnes Treatment Series

Seperti penggunaan skincare lain, urutan pemakaian skincare acnes menjadi hal penting agar perawatan yang kita lakukan lebih efektif dan memberikan hasil yang diinginkan.

Bersihkan Wajah dengan Acnes Natural Care Oil Control Milk Cleanser

Acnes Natural Care Oil Control Toner

Wajah yang bersih merupakan salah satu kunci utama untuk mendapatkan kulit bebas jerawat.

Untuk itu penting sekali membersihkan wajah sebelum melanjutkan rangkaian perawatan lainnya. Nah, urutan pemakaian acnes series pertama adalah menggunakan milk cleanser.

Acnes Natural Care Oil Control Milk Cleanser akan membantu membersihkan kotoran yang seharian menempel di wajah.

Formulanya sangat ringan dan tidak mengandung alkohol sehingga  tidak akan membuat wajah perih.

Karena formulanya yang ringan, milk cleanser ini tetap aman dipakai di kulit yang sedang meradang. Nah, cara pakai acnes ini cukup dengan mengusapkan perlahan ke wajah untuk mengangkat make up lalu dilanjutkan dengan sabun pencuci wajah.

Acnes Natural Care Oil Control Milk Cleanser dibanderol dengan harga sekitar  Rp35.000.

Cuci Wajah dengan Sabun Cuci Muka Acnes

Membersihkan wajah dengan milk cleanser akan semakin maksimal jika dilanjutkan dengan mencuci muka dengan sabun.

Cara memakai acnes treatment series ini sama dengan produk pencuci muka lainnya. Setidaknya cucilah muka dua kali sehari di pagi hari dan malam sebelum tidur.

Kamu bisa memilih Acnes Creamy Wash dan Acnes Foaming Wash atau Acnes Washing Bar untuk mengatasi jerawat di badan.

Acnes Creamy Wash

Acnes Creamy Wash

Jika kamu menginginkan sabun muka untuk jerawat dengan formula yang lembut, Acnes Creamy Wash adalah jawabannya.

Sabun wajah ini tidak membuat wajah kering setelah diaplikasikan. Meski begitu tetap membuat wajah bersih dan terlihat cerah.

Kulit wajah menjadi lebih lembut dan terlindungi dari paparan radikal bebas.

Acnes Creamy Wash mengandung formula yang baik untuk kesehatan wajah yaitu minyak zaitun dan vitamin E.

Sebagai antioksidan, kedua bahan ini ampuh mengurangi peradangan akibat jerawat dan dapat membantu mengempeskan jerawat.

Cara menggunakan acnes creamy wash ini sangat mudah. Cuci tangan lalu basahi wajah.

Setelah itu, tuangkan creamy wash di telapak tangan lalu gosok hingga berbusa.

Usapkan merata ke seluruh wajah sambil di usap pelan dengan gerakan memutar.

Bilas hingga bersih dan keringkan menggunakan handuk wajah.

Harga Acnes Creamy Wash cukup terjangkau. Sekitar Rp28.000 untuk kemasan 100 gram.

Baca juga: Produk Citra untuk Memutihkan Wajah

Acnes Foaming Wash

Acnes Foaming Wash

Berbentuk foam atau busa, sabun ini diperuntukkan untuk kulit wajah sensitif dan berjerawat.

Produk ini sangat efektif untuk mengangkat kotoran di wajah yang menyumbat pori-pori serta mencegah munculnya jerawat baru.

Acnes Foaming Wash mengandung vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari sinar UV.

Cara penggunaan acnes foaming wash ini tinggal usapkan ke wajah kemudian gosok perlahan dan bilas hingga bersih.

Acnes Foaming Wash tersedia di beberapa toko dan marketplace dengan harga sekitar Rp30.000-an.

Acnes Washing Bar

Acnes Washing Bar

Selain Acnes Foaming Wash dan Acnes Creamy Wash, tersedia juga Acnes Washing Bar yang diperuntukkan untuk badan misalnya jerawat di punggung.

Acnes Washing Bar akan melengkapi rangkaian skincare acnes kamu dengan harga terjangkau mulai dari Rp8.500 saja.

Baca juga: Produk Vaseline yang Paling Memutihkan

Angkat Kotoran Maksimal dengan Acnes Natural Care Oil Control Toner

Acnes Natural Care Oil Control Toner

Tahapan menggunakan acnes treatment series selanjutnya adalah dengan toner dari Acnes. Ini akan membuat kotoran yang masih tertinggal akan terangkat lebih maksimal.

Acnes Natural Care Oil Control Toner berfungsi untuk mengurangi minyak berlebih, mengecilkan pori dan menyempurnakan pembersihan wajah.

Cara pakai acnes treatment series ini bisa setelah milk cleanser atau setelah cuci muka agar dapat mempersiapkan kulit untuk langkah perawatan selanjutnya.

Toner yang bebas alkohol ini tidak perih di kulit dan bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp26.000.

Lindungan Wajah dari Sinar Matahari dengan Acnes UV Tint dan Acnes Powder Lotion

Untuk pagi hari kamu bisa skip spot treatment karena mungkin akan mempengaruhi riasan wajah. Untuk itu kamu bisa gunakan Acnes UV Tint dan dilengkapi dengan Acnes Powder Lotion.

Acnes UV Tint

Acnes UV Tint

Urutan skincare Acnes Treatment Series yang tak boleh dilewatkan adalah Acnes UV Tint.

Produk ini bisa digunakan di pagi hari untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari karena punya kandungan SPF 35+++.

Tersedia dalam shade natural beige dan natural yang bisa disesuaikan dengan kondisi kulit.

Acnes UV Tint dibanderol dengan harga mulai dari Rp40.000-an.

Acnes Powder Lotion Acnes Treatment Series

Acnes Powder Lotion

Acnes Treatment Series selanjutnya adalah bedak cair, yaitu Acnes powder lotion. Kamu bisa menggunakan bedak ini untuk melanjutkan urutan pemakaian skincare acnes treatment series.

Bedak cair ini dapat digunakan sebagai alas bedak sebelum menggunakan make up yang lain.

Selain itu acnes powder lotion dapat berperan sebagai pelembab yang melindungi kulit dari iritan pada make up.

Formula lidah buaya yang terkandung dalam bedak cair Acnes ini dapat meredakan iritasi dan kemerahan di wajah.

Cocok dan aman bahkan untuk kulit sensitif, bahkan bisa mengurangi produksi minyak di wajah juga, loh!

Acnes Powder Lotion bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp35.000.

Merawat Wajah dengan Spot Treatment (di Malam Hari)

Jika jerawat mulai bersemi, kamu bisa menggunakan spot treatment dari brand acnes. Ada Acnes Sealing Jell ataupun Acnes Spot Care yang bisa dipilih. Berikut urutan pemakaian acnes treatment series malam hari.

Acnes Sealing Jell

Acnes Sealing Gel

Untuk menyempurnakan perawatan jerawat, urutan pemakaian produk acnes selanjutnya adalah menggunakan Acnes Sealing Jell sebagai obat totol jerawat. Jell ini mengandung sulfur, vitamin E, vitamin B6 dan salisilat untuk mengatasi jerawat dan meredakan iritasi.

Gunakan dimalam hari pada wajah yang bersih. Dengan pemakaian yang teratur, peradangan akan perlahan mereda. Produk ini bisa didapatkan dengan harga Rp19.000 saja.

Acnes Spot Care

Acnes Spot Care

Urutan skincare acnes treatment series selanjutnya adalah Acnes Spot Care. produk perawatan untuk menghilangkan bekas jerawat yang cukup mengganggu tampilan wajah.

Nah, berapa kali pemakaian acnes treatment series spot care ini?

Kamu bisa menggunakannya 2-3 sehari agar bekas jerawat dan noda hitam dapat memudar.

Dengan formula arbutin, asam salisilat, dan vitamin B6 Kulit pun terasa lebih halus dan sehat. Acnes Spot Care bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp30.800.

Selain kedua produk tersebut, kamu juga bisa melengkapi urutan acnes treatment series dengan masker wajah seperti Acnes Tea Tree Oil Clay Mask, Acnes Oil Control Mask, kertas minyak Acnes Oil Control Film serta plaster komedo Acnes Pore Strip.

Jerawat dan Penyebabnya

Sebelum mengetahui apa saja rangkaian acnes treatment series untuk kulit berjerawat. Kita sebaiknya memahami dulu kenapa jerawat kerap timbul.

Jerawat merupakan gangguan kulit yang berhubungan dengan produksi minyak secara berlebihan dan menyumbat pori-pori kulit. Di setiap pori ada folikel yang berisi kelenjar minyak dan rambut.

Nah, jika folikel atau tempat tumbuhnya rambut ini tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati, maka muncullah jerawat.

Selain karena produksi sebum berlebih, jerawat dapat timbul karena beberapa penyebab lainnya seperti adanya bakteri, faktor genetik atau keturunan, folikel yang tersumbat membentuk komedo, penggunaan kosmetik yang tidak tepat, pola makan dan pengaruh hormon.

Jerawat ditandai dengan adanya peradangan berupa benjolan kecil berisi nanah di atas kulit. Bisa terjadi di beberapa bagian tubuh dengan kelenjar minyak terbanyak yaitu bagian wajah, leher, atas dada dan punggung.

Jika jerawat muncul biasanya akan muncul rasa gatal dan sensasi terbakar. Jika disentuh atau dipecahkan secara paksa jika akan memperparah peradangan.

Nah, itulah urutan pemakaian Acnes treatment Series yang dapat kamu coba untuk mengatasi masalah jerawat membandel di wajah. Harga terjangkau, hasil maksimal. Tertarik untuk mencoba?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *